Kegiatan Residensi Program Doktoral Informatika Saat Pandemi
Dalam menjalankan program doktoral Informatika, Universitas Telkom mengadakan kegiatan residensi. Sebelum melaksanakan residensi mahasiswa S3 Inforamtika diwajibkan mengumpulkan surat bukti vaksin Covid 19, dan juga surat kesediaan residensi. Kegiatan ini sendiri dilaksanakan untuk memastikan bahwa mahasiswa melaksanakan kegiatan penelitian, dan dapat fokus dalam melaksanakan studi. Pada Universitas Telkom, residensi dilaksanakan secara terjadwal, dengan memperhatikan kapasitas maksimal keterisian ruangan. Saat masa pandemi, seorang mahasiswa setidaknya mendapatkan kesempatan sekali dalam satu minggu.
Menurut mbak ikke salah satu mahasiswa S3 Informarika, residensi yang telah dilakukan pada beberapa pekan kebelakang oleh mahasiswa S3 Informatika di nilai sangatlah berguna. Dengan adanya jadwal residensi seperti ini membuat mahasiswa bisa lebih fokus untuk melakukan riset. Menurutnya, momen residensi menjadi salah satu momen yang di tunggu-tunggu bagi setiap mahasiswa yang sedang malakukan studi program doctoral, karena dengan adanya residensi seperti ini memudahkan mahasiswa untuk bisa berdiskusi secara langsung mahasiswa lainnya. Mbak ikke pun menuturkan bahwa resindensi menjadi salah satu strategi manajemen waktu bagi setiap mahasiswa, karena di luar residensi akan banyak distraksi yang dapat mengahambat riset itu sendiri. Dengan adanya jadwal residensi, mahasiswa di paksa untuk lebih fokus terkait riset dan membuat time manajemen yang baik.
Pendapat lain diutarakan oleh Mas Aji, yang sama sama sedang melakukan studi S3 Informatika di Universitas Telkom. di sini mas aji mengutarakan bahwa beliau sangat senang bisa di fasilitasi ruangan khusus residensi oleh prodi S3 Informatika karena menurut mas Aji dengan adanya ruang khusus residensi seperti ini mahasiswa bisa lebih fokus dalam mengerjakan disesrtasi S3nya, menurut mas aji juga kunci sukses dalam studi S3 yaitu dengan banyak membaca dengan adanya ruangan khusus seperti ini maka setiap mahasiswa bisa lebih fokus untuk membaca, mungkin banyak tempat untuk membaca seperti halnya di rumah, di tempat pekerjaan dan juga yang lainnya akan tetapi itu akan banyak gangguan yang nantinya mahasiswa bisa kurang fokus dalam melakukan riset. Mas Aji juga mengutarakan bahwa meskipun ruangan residensi ini dipersiapkan barusaja, akan tetapi mahasiswa merasa sangat puas dengan kondisi ruangan.
Baik Mbak Ikke dan Mas Aji sepakat, fasilitas yang telah diberikan oleh prodi S3 kepada mahasiswa yang sedang melakukan studi sangat baik meskipun ini adalah angakat pertama pada program doctoral di Universitas Telkom. Dasilitas yang diberikan dinilai sudah sangat baik ditambah dengan kaprodi dari S3 Informatika sangat berempati terhadap mahasiswa. Hal tersebut dinilai baik dan sangat membantu mahasiswa S3 Informatika Universitas Telkom.
Mas Aji dan Mbak Ikke pun menyampaikan saran bagi program doctoral di S3 Informatika yakni terus meningkatkan fasilitas secara detail seperti contohnya sumber kelistrikan yang ada di ruang residensi. Ke depan, masih banyak pekerjaan rumah yang harus dibenahi oleh program doctoral Universitas Telkom agar senantiasa mengahsilkan lulusan yang sangat berkompeten dalam bidang Informatika.